![]() |
http://resellersukses.com/ |
Perlu waspada yang Guys, kalau tiba-tiba ada orang yang sebelumnya belum kita kenal yang mengajak kita menjadi salah satu parner bisnisnya. Jangan melulu karena kita masih mahasiswa yang butuh banyak keperluan, tiba-tiba kita mengiyakan dengan pikiran kesempatan tidak datang dua kali.
Ini adalah salah satu pengalaman saya yang ingin saya bagikan tentang cara menerawang apakah orang itu rekan bisnis yang baik atau tidak. Berikut daftar hal-hal yang perlu kita perhatikan
1. Dalam hal janjian, jika calon rekan bisnis kita mengundang kita di satu tempat sekaligus sebagai awal pertemuan, Dia seharusnya datang lebih dahulu atau setidaknya kalau kita duluan tiba, kita tak menunggu paling lama 30 menit. Kalau lebih dari itu, artinya orang tersebut tidak konsisten dengan janjinya dan tak menghargai waktu. Orang tersebut sebenarnya kurang layak jadi rekan bisnis soalnya dia tak bisa menghargai pengorbanan yang kita lakukan dengan menyempatkan waktu bertemu dengannya. Ini sama halnya dia tipe orang yang manajemen waktunya tak baik. Jadi patut pertimbangkan rekan bisnis tersebut.
2. Calon rekan bisnis yang profesional dan baik tentunya akan menghargai, menjaga etika dan menjamu parner bisnisnya dengan layanan prima terutama saat di awal pertemuan agar dapat kesan yang baik. Jangan mentang2 kita masih muda jadi diperlakukan seenaknya. Misalnya saja dia pesan makanan atau minuman tanpa bertanya kepada kita mau pesan apa juga atau dia tiba-tiba angkat teleponnya tanpa permisi saat kita sedang berbncang2. Etikanya jika dia mengganggap seseorang berharga, org itu seharusnya mereject panggilannya atau setidaknya minta izin dulu ke kita untuk angkat teleponnya. Ini berarti mereka menghargai kita
3. Tanda lain jika calon rekan bisnis kita ini baik, dia tak akan langsung berbicara ttg bisnis tetapi mengawalinya dengan basa-basi tentang kegiatan sehari-hari kita. Hal ini tandanya dia ingin mengenal dengan dekat kita sebagai calon parner bisnisnya. Selain itu, dia juga tak hanya bicara tentang dirinya sendiri (keakuan) tapi dia bisa menyeimbangkan antara bicara ttg dirinya dengan menanyakan tentang diri kita
Bukan berarti kita butuh uang banyak, jadi setiap tawaran bisnis kita terima mentah2. Guys, kalau orang itu punya etika yang baik, tidak melulu bicara bisnis , bisa menghargai waktu terutama diri kita maka itu artinya orang itu pantas jadi parner bisnis. Semoga panduannya bermanfaat ya.
0 komentar: